HALTENG- Pengurus Unit Kerja (PUK) Serikat Pekerja Kimia, Energi dan Pertambangan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SP KEP SPSI) PT. IWIP periode 2025-2028 berhasil dibentuk dan dikukuhkan oleh Ketua Umum Pengurus Pusat SP KEP SPSI, R. Abdullah di Cafe Amora Waibulan, Kecamatan Weda Tengah, Kabupaten Halmahera Tengah, Minggu (16/02).
Janwar Surahman, ST dilantik sebagai Ketua PUK SP KEP SPSI PT. IWIP setelah terpilih secara demokrasi melalui forum Musyawarah Unit Kerja (Musnik) II. Janwar kemudian mempercayakan Bobi Satriyono, ST dan Ufaira Hi. Muhdar, S.psi sebagai Sekretaris dan Bendaharanya.
Selain memilih pengurus baru, Musnik II PUK SP KEP SPSI PT. IWIP yang dihadiri Ketua Pengurus Daerah SP KEP SPSI Maluku Utara, Hj. Ike Masitha Tunas dan perwakilan manajemen PT. IWIP juga melahirkan sejumlah program kerja.
Komentar