PIKIRAN IMMAT.Com—Ternate||Alien Mus, anggota DPR RI fraksi partai Golkar Daerah pemilihan Maluku utara menjanjikan bersama fraksi Partai Golkar ditingkat pusat sampai Daerah bakal memperjuangkan kepentingan ekonomi tambang untuk masyarakat Maluku utara.Menurut Alien Mus, Pertumbuhan ekonomi Maluku Utara yang tercatat sebesar 27% harus mampu mengambarkan tingkat kesejahteraan masyarakat dimana ekonomi masyarakat juga harus mengalami peningkatan seiring dengan laju pertumbuhan ekonomi yang dialami oleh Maluku Utara.
Namun ungkap adik AHM ini, fakta menunjukan bahwa hampir seluruh daerah tambang di Maluku Utara mencatatkan kemiskinan tertinggi di Maluku Utara, bahkan menurut Catatan Biro Pusat Statistik Maluku Utara angka kemiskinan tertinggi diatas rata-rata nasional adalah Kabupaten Halmahera Tengah dan Halmahera Timur, yang disusul dengan Halmahera Selatan dan Halmahera Utara, 4 kabupaten diatas merupakan Kabupaten Penghasil Tambang, yang memberi kontribusi bagi pertumbuhan ekonomi Maluku Utara.
“Sebagai anggota Komisi yang membidangi sektor pertanian, dalam hasil resesi telah disampaikan dalam Rapat bersama Menteri Pertanian, terkait ketimpangan pendapatan petani Maluku Utara yang diakibatkan dari anjloknya harga Kopra dan Cengkeh, karena itu dibutuhkan kebijakan yang affirmative bagi keseimbangan pendapatan masyarakat di sektor pertanian”tegas nya.
Atas janji Alien tersebut rakyat Malut menyambut baik namun mengingatkan agar janji itu bisa ditunaikan bukan janji karena agenda pemilu yang telah dekat.
Komentar