oleh

Malut Sedang dan Terus Berproses Maju, Jangan Pesimis !

-HEADLINE, OPINI-38 Dilihat

12 oktober 2023 pekan kemarin merupakan HUT Provinsi Maluku utara yang ke 24 tahun.HUT adalah momentum evaluasi, sejauh mana provinsi ke 33 indonesia ini mencapai kemajuan.

So ! Gubernur Maluku utara H.Ghani Kasuba adalah manusia yang dinilai paling bertanggun jawab atas perkembangan provinsi ini.

Wajar ! Sebab H.Ghani merupakan pemimpin Malut 10 tahun terakhir, waktu dan periode dimana Maluku utara harus menapaki kemajuan pembangunan.Nambah wajar lagi, ini HUT Malut yang terakhir bagi Gubernur sapaan akronim AGK ini.

Beberapa kalangan menilai Gubernur Malut H.Ghani Kasuba gagal memimpin Maluku utara.Namun komparatif nya berdasarkan keberhasilan Gubernur Malut sebelumnya.

Baca Juga  Permohonan Deny-Qubais dan Syamsudin -Judi Ditolak MK, Rusli -Rio Resmi Bupati -Wabup Pulau Morotai

Hemat saya, , asumsi yang sumir dan hanya asumsi leger, tanpa data statistik pembanding.Sejatinya, asumsi kelas ketua DPRD Malut misalnya, harus berdasarkan barometer atau tolak ukur statistik yang akurat dan ilmiah ketika berbicara soal perbandingan capaian angka ekonomi sehingga benar-benar penilaian dan evaluasi yang valid dan rasional bukan emosional dan fitnah.Bukankan perkembangan pembangunan infrastruktur jalan di era Gubernur AGK bertambah meningkat ratusan KM, melanjutkan peninggalan pembangunan infrastruktur jalan di era H.Thaib Armayin ?

Kata salah satu tokoh politik, sukses Gubernur Thaib Armayin terbaca dari tingkat kesejahteraan masyarakat Malut yang sejahtera padahal APBD Malut kala itu baru pada kisaran 800 milyar.Sementara di era Gubernur AGK, APBD Malut telah mencapai angka 3 triliun namun masyarakat masih miskin dan pembangunan infrastruktur masih jauh tertinggal dibandingkan era Gubernur H.Thaib Armayin.Asumsi ini memang asumsi klasik yang berkembang dikaum yang selama itu menikmati tetesan rezeki “faedah”.

Baca Juga  Lintas Tokoh Malut Bertemu Sikapi Pilkada Daerahnya, Muslim Arbi Ingatkan Pempus, Malut Itu Masih Menyimpan Bara Sekam Konflik Horizontal

Namun asumsi itu tak salah-salah amat atau kata amat, mungkin ada benarnya.Kita sepakat bahwa gubernur H.Thaib Armayin sukses memimpin Malut tetapi tak lantas membuat AGK gagal.Ke dua pemimpin Malut ini sama-sama punya kelebihan dan kelemahan masing-masing.

Kita jangan amnesia bahwa, besok belum kiamat.Evaluasi tak bisa luput bahwa Pembangunan Maluku utara sedang berproses maju dan dinamis dari bauran multy sektoral mulai dari sektor tambang, pertanian, kelautan dan perikanan sampai UMKM , pariwisata serta ekonomi kreatif.Ada kelemahan sana-sini sih biasa, namanya saja provinsi yang sedang berproses sebagai daerah berkembang.Bukankan sektor pertambangan baru boming dan ikut merubah struktur ekonomi yang menandai kondisi trransisi ekonomi dan pembangunan daerah.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *