Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Halsel, Nandar Jabid, yang juga ketua Tim Pencarian Sahril Hemi menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan selama proses pencarian yang berlangsung sejak Rabu, 5 Februari hingga Sabtu, 8 Februari 2025.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Halsel Bassam Kasuba, Pak Qossam, dan Hj. Salma atas bantuan serta fasilitas yang diberikan selama proses pencarian,” ujar Nandar, Sabtu (8/2/2025).
Selain kepada Bupati Halsel dan keluarganya, Nandar juga menyampaikan apresiasi kepada berbagai pihak yang turut membantu dalam pencarian, termasuk Korem 152/Babullah dan unit Polairud Bacan.
Komentar