Sebelumnya Bupati Hal-Sel, Bassam Kasuba tak pernah absen dari undangan kegiatan keagamaan baik Islam maupun kristiani dalam rangka mendukung penguatan kegiatan keagamaan untuk membina umat.
Dalam kunjungan ke kegiatan peresmian Pasantren Mualaf, Bupati disambut dengan tarian cakalele dan terpantau dilokasi pelabuhan Lata Lata masyarakat berjubel menyambut kedatangan Bupati Bassam dan rombongan dengan jarak mencapai ratusan meter ke tempat kegiatan dipenuhi dengan masyarakat enam desa itu.
Sebelum mencapai Masjid Al-Muhajirin Desa Lata Lata sebagai lokasi kegiatan Peresmian Pesantren Dompet Mualaf Indonesia Duafa dipusatkan, Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba melewati ratusan pagar hidup dari para siswa dan siswi SMA, SMP serta SD desa Lata Lata.
Masyarakat terharu dan merasa bangga bisa disambangi Bupati tergambar dari sambutan Masyarajat dari 6 desa.
Komentar